Duo Begal Bersenjata Api Ngamuk di Tambora Jakbar, Wanita Terluka Kena Peluru Nyasar, Pelaku Kritis Diamuk Massa

MediaEmpatPilar.com – Jakarta, 24 Oktober 2025 – Komplotan begal bersenjata api beraksi nekat di kawasan Jalan Sawah Lio V, Jembatan Lima, Tambora, Jakarta Barat, pada Kamis (23/10/2025) sore sekitar pukul 17.51 WIB. Aksi pelaku yang sempat melepaskan tembakan ini mengakibatkan seorang wanita berinisial J terluka di bagian dada akibat pantulan peluru.

Peristiwa bermula saat Bhabinkamtibmas Kelurahan Jembatan Lima Polsek Tambora, Aiptu Resiani Sagita, mendapat laporan telepon dari warga tentang adanya aksi begal di sekitar Alfamart RW 06.

Bacaan Lainnya

“Sekitar pukul 17.51 WIB, kami mendapat telepon dari warga bahwa ada begal di Alfamart RW 06. Bhabinkamtibmas segera menuju ke TKP,” ujar Aiptu Resiani Sagita.

Setibanya di lokasi kejadian, petugas mendapati kedua pelaku begal telah menjadi sasaran amuk massa yang emosi. Sementara itu, korban wanita yang terkena tembakan sudah dilarikan oleh warga setempat ke Puskesmas Tambora untuk mendapatkan pertolongan pertama.

Kapolsek Tambora Kompol Muhammad Kukuh Islami membenarkan adanya insiden tersebut. Menurutnya, pelaku sempat melepaskan tembakan ke udara saat dikepung warga.

“Iya, melepas tembakan. Ada korbannya, ketika (pelaku) melepas tembakan ke atas, karena peluru pantul dari atas ada yang terkena. Korbannya seorang wanita di bagian dada sebelah kiri,” jelas Kompol Kukuh.

Kedua pelaku yang identitasnya diketahui berinisial DP (25) dan RK (26) mengalami luka parah akibat amukan massa dan kini dalam kondisi kritis, sedang menjalani perawatan intensif di rumah sakit sehingga belum dapat dimintai keterangan. Polisi juga telah mengamankan barang bukti berupa satu pucuk senjata api (senpi) rakitan yang digunakan pelaku.

“Selanjutnya pelaku berikut BB (barang bukti) diserahkan ke Buser Reskrim,” tambah Bhabinkamtibmas Kelurahan Jembatan Lima.

Korban wanita yang terkena peluru nyasar dipastikan dalam kondisi sadar dan saat ini dirawat di rumah sakit. Pihak kepolisian masih terus melakukan pendalaman terkait kasus percobaan pencurian dengan kekerasan ini.

 

Editor : Peri Ryan

 

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *